Pengetian Tafakur Dan Contohnya



Pengertian tafakur




Pengertian Tafakur

Tafakur dalam hal umum ialah menurut islam merenungi atau berfikir tentang adanya kekuasaan dan kebesaran Allah SWT. 

Jika kita sudah bisa berfikir atau merenungi dengan jernih bahwa adanya kekuasaan dan kebesaran Allah SWT, dalam hal di uji oleh Allah SWT, maka kita akan ridha dan ikhlas menjalaninya dengan sepenuh hati.

Jadi betapa pentingnya kita harus mempelajarinya dan sampai bisa, contoh kecilnya dengan mentafakuri diri sendiri agar fikiran kita jernih sekaligus hati pun jadi tenang, kita sebagai manusia diberi perasa, penglihat, peraba, dan penggerak, (panca indra), bahwa itu adalah kekuasaan dan kebesaran Allah SWT.


Lalu mulai dari mana kita cara mempelajari tafakur, yaitu salah satunya dengan mengingat contoh hadis yang berkata.

" Maha Pencipta Tidak Akan Memberikan Ujian Diluar Batas Kemampuan Mereka (Manusia) Yang Sedang Diuji"

Nah, kalau kita mengingat ke hadis ini, insyaallah kita akan ada gertakan pada hati kita yang tadinya keras menjadi lembut, karena terfikir atau teringat ke hadis tersebut, terkait dengan "Tafakur" dari hadis ini, yaitu Allah SWT maha segalanya.


Contoh Tafakur

Coba simak beberapa contoh hal kecil tentang tafakur di bawah ini.

A. Contoh kita, melihat orang kaya, sedangkan kita merasa miskin dan gak punya apa - apa, pasti dari hati kita sebagian ada kecenderungan merasa akan miskin terus, dan timbul hati yang cenderung "kenapa kita seperti ini terus" dan akan timbul rasa cape dan tidak semangat, bahkan iri sama orang kaya tersebut.

Contoh tafakur


Nah disitulah pentingnya kita harus bisa mempelajari cara agar bisa mentafakuri diri kita, dengan hal kecil cobalah kita mengingat hadis yang diatas tadi, cenderung hati kita akan merasa bisa semangat lagi, dan timbul perjuangan yang lebih baik lagi.


B. Contoh kita mempelajari tafakur dari hal alam dan penyakit, contoh gejala - gejala yang timbul saat musim pancaroba, dimana saat bergantinya musim dari musim kemarau ke musim hujan atau dari musim hujan kemusim kemarau, itu terkadang datang penyakit ringan salah satunya seperti pilek atau batuk.

Contoh tafakur


Mungkin kalau di teliti di bidang medis atau ilmu kedokteran, itu saat dimana kondisi tubuh manusia untuk beradaptasi menyesuaikan ke adaan yang akan di hadapi untuk ke stabilan suhu tubuh pada musim tersebut.

Gejala penyakit pilek atau influensa di tandai dengan serak di tenggorokan, hidung mampet dan sering bersin, itu gejala penyakit pilek, dan batuk masuk angin.

ketika seseorang kena air hujan sebentar, terkadang jadi gejala pilek juga, misalkan bagian kepala yang kehujanan, dan bukan sengaja hujan hujanan.

Coba kita kaitkan dengan tafakur, dokter bisa menyembuhkan penyakit yang kita alami, dokter adalah manusia sama seperti kita karena itulah ilmu kedokteran pun ilmu dari adanya kebesaran Allah SWT, bisa diartikan yang memberi sakit dan yang menyembuhkan penyakit ( cobaan ).

Saat musim hujan biasanya di tandai hujan yang ringan atau hujan deras, namun sebentar reda lagi, akan tetapi setelah musim hujan berlangsung maka hampir tiap hari turun hujan.

Manfaat hujan kalau di ambil hikmahnya, itu untuk supaya tanaman subur, misalnya petani menanam padi pasti membutuhkan untuk penyimpanan air di dalam tanah yang tertanam padi tersebut, sekaligus airnya juga untuk kebutuhan mahluk hidup contoh seperti hewan, baik manusia, juga pepohonan.

Musim hujan juga bagi sebagian orang bisa jadi jalan musibah banjir itu dia karena kesalahan kita sendiri akibat membuang sampah sembarangan yang mengakibatkan saluran air tersumbat, namun jika di sikapi dengan hati dan pikiran yang jernih, itu juga jadi ladang pahala sabar dengan ujian, dan ada hikmah yang dapat di ambil pelajaran.

Pada musim hujan bisa mendatangkan rezeki, contoh dari usaha warung yang menyediakan cemilan dan minuman panas disaat musim hujan otomatis orang - orang pengen cemilan atau minuman contoh kopi, teh, dan lain sebagainya.

Begitupun sebaliknya jika musim panas, banyak dimanfaatin dengan acara hajatan dan bepergian, begitupun mendatangkan rezeki, contoh dari usaha warung yang menjual es kelapa muda, otomatis pada musim panas apalagi tengah hari banyak orang yang pengen minuman segar atau dingin.


Jadi betapa pentingnya kita semua belajar tafakur mulai dari hal yang kecil, dalam keadaan alam baik saat musim hujan ataupun musim kemarau tetap orang dapat cari rezeki dengan usaha nya yang dilakukan masing - masing.

Musim kemarau di tandai dengan adanya angin laut yang berhembus ke daratan, dengan adanya angin tiap hari atau juga tidak ada angin yang terasa, musim kemarau juga di tandai dengan terlihat matahari di ujung timur saat terbit, dengan posisi pas ujung timur se arah jarum jam sedangkan saat musim hujan akan datang, maka posisi matahari berada di ujung timur agak ke arah Utara.

Mengenal musim kemarau yang di tandai angin mengibas, jika diambil hikmahnya dalam musim kemarau, menimbulkan musim pepohonan yang lebat contoh salah satunya pada musim kemarau timbulnya musim buah mangga.

Semua gejala alam yang terjadi, pasti yakin ada hikmahnya yang dapat di ambil, itulah pentingnya kita mempelajari tafakur dalam kehidupan pada musim ke musim.




Kesimpulannya

Contoh kita melihat burung terbang di udara manusia yang tak dapat terbang, dengan di berinya ilmu pengetahuan maka manusia bisa bikin pesawat terbang.

Dengan melihat kepiting merayap jalan nya miring, manusia bisa bikin mobil beko yang berjalan bisa miring bahkan berputar.

Melihat ular panjang merayap, manusia bisa bikin kereta api.

Melihat ikan berenang, manusia bisa bikin kapal selam.

Melihat api yang menyala, manusia bisa bikin lampu, dan masih banyak ilmu dari maha pencipta yang di berikan kepada manusia yang tidak dapat di tulis, ini hanya untuk mentafakuri tanda adanya kekuasaan dan kebesaran Allah SWT yang maha kuasa atas segala sesuatu.



Pelajari cara bertafakur agar kita semua bisa bersyukur dan berfikir dengan adanya kekuasaan dan kebesaran Allah SWT , itulah sedikit ilmu pengetahuan mengenai cara belajar tafakur mulai dari hal kecil beserta contohnya, semoga membantu dan bermanfaat bagi kita semua amin....

Membagikan ilmu yang bermanfaat melalui tulisan

Hallo saya admin dari @taruh ilmu, dengan adanya @taruhilmu semoga membantu kita untuk mencari sebuah pengetahuan baik mata pelajaran ataupun hal lain lain yang bermanfaat, serta dengan info dan berita menarik lainnya.

Posting Komentar

Silahkan bertanya jika ada yg mau ditanyakan terkait artikel diatas.

Lebih baru Lebih lama

Popular Items